Home / Cirebon / Daerah / Hukum / Jabar / Metropolitan / Nasional / Regional / TNI/ Polri

Rabu, 5 Maret 2025 - 18:26 WIB

Polresta Cirebon Gelar Patroli Ngabuburit, Sambil Berbagi Takjil yang Dimasak Sendiri

IDN Hari Ini, Cirebon – Jajaran Polresta Cirebon menggelar Patroli Ngabuburit untuk menjaga kondusifitas kamtibmas sambil berbagi kepada masyarakat Kabupaten Cirebon, Selasa (4/3/2025). Kegiatan tersebut dilaksanakan secara rutin selama Ramadhan.

Dalam patroli tersebut personel Polresta Cirebon menyiapkan takjil di Dapur Takjil Mapolresta Cirebon kemudian mengikuti Patroli Ngabuburit sambil membagikan 200 paket takjil kepada tukang becak, pemulung, petugas kebersihan, dan masyarakat yang membutuhkan lainnya.

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, mengatakan, kegiatan Patroli Ngabuburit tersebut merupakan kegiatan rutin Polresta Cirebon dalam upaya mencegah aksi kriminalitas dalam mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif selama bulan Ramadhan.

Baca Juga  Polsek Pabedilan Amankan Pelaku Pencurian Sepeda Motor

“Alhamdulillah, Patroli Ngabuburit dalam rangka pemeliharaan kamtibmas sambil membagikan takjil ini mendapatkan apresiasi serta tanggapan yang sangat positif dari masyarakat Kabupaten Cirebon,” kata Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H.

Ia mengatakan, dalam patroli tersebut jajarannya juga turut menyampaikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat Kabupaten Cirebon. Pihaknya pun meminta peran aktif dari seluruh elemen masyarakat Kabupaten Cirebon untuk mencegah terjadinya aksi kriminalitas di wilayah hukum Polresta Cirebon.

Baca Juga  Kapolresta Tangerang Jelang Natal Tinjau Pelaksanaan Pengamanan Di Gereja Santa Odelia

“Patroli ngabuburit ini dilaksanakan secara serentak seluruh Polsek Jajaran. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kami dalam mengelola situasi kondisi Kamtibmas yang kondusif selama bulan Suci Ramadhan 1446 H/2025 M,” ujarnya.

Ia mengatakan, dalam patroli tersebut jajarannya juga turut menyampaikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat Kabupaten Cirebon. Pihaknya pun meminta peran aktif dari seluruh elemen masyarakat Kabupaten Cirebon untuk mencegah terjadinya aksi kriminalitas di wilayah hukum Polresta Cirebon.

Baca Juga  Tim Patroli Raimas Macan Kumbang 852 Polresta Cirebon Gagalkan Tawuran di Tiga Lokasi

“Apabila menemukan atau melihat tindak kriminalitas tolong segera diinformasikan kepada kepolisian terdekat maupun melalui Layanan Call Center 110 Polresta Cirebon atau hubungi Pelayanan Informasi dan pengaduan Polresta Cirebon dengan nomor WA 08112497497,” ujar Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H. (Nr)

Share :

Baca Juga

Metropolitan

Mensana In Corporesano & Klinik Suasana Sehat.

Daerah

Bupati Humbahas Panen Raya Bawang Merah Bersama Kepala Desa Marganda Silaban Hasil KT Tobing Di Desa Dolok Margu Kecamatan Lintongnihuta

Cirebon

Kapolresta Cirebon Silaturahmi Bersama Tokoh Ulama Kabupaten Cirebon Habib Thohir Bin Yahya

Daerah

Bentuk Karakter Siswa, SMPN 2 Campurdarat Kurban 3 Sapi Dan 2 Kambing Pada Idul Adha 1444 H

TNI/ Polri

Kapolri Nonaktifkan Irjen Pol. Ferdy Sambo dari Jabatan Kadiv Propam Polri

Cirebon

Polresta Cirebon Ungkap Kasus Pencurian Kendaraan Bermotor Roda Empat Jaringan Jawa-Sumatera

Daerah

Upacara Penurunan Bendera Pada HUT Ke-79 KEMRI Pemerintah Kota Gunungsitoli Tahun 2024

TNI/ Polri

Bentuk Generasi Muda Berkarakter dan Berwawasan Kebangsaan, Korem 071/Wijayakusuma Bina Pramuka Saka Wira Kartika.