Home / Banten

Kamis, 12 Januari 2023 - 16:38 WIB

Penerapan SPBE, Komisi I DPRD Kota Sukabumi Kunjungi Kota Tangerang

IDN Hari Ini, Kota Tangerang -Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menerima studi implementasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) dari Komisi I DPRD Kota Sukabumi, di Tangerang Live Room, Kamis (12/1/2023).

Ketua Komisi I DPRD Kota Sukabumi, Momi Soraya mengungkapkan kunjungannya bersama tim untuk mempelajari bagaimana penerapan SPBE bisa berjalan di Kota Tangerang dengan sangat baik.

“Tadi kami sudah melihat pemaparan dari Kepala Diskominfo terkait Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik atau SPBE sudah cukup baik. Karena memang Kota Tangerang sendiri yang terbaik dalam hal tersebut,” ungkap Momi.

Baca Juga  Disdukcapil Humbahas Terbitkan 76.404 Dokumen Adminduk Tahun 2024

Ia pun menuturkan, hasil dari pemaparan tadi akan dibahas lebih lanjut dengan internal tim untuk melihat lebih detail aplikasi mana yang sekiranya dapat dan cocok direplikasikan di Kota Sukabumi.

“SPBE ini adalah peraturan yang harus diterapkan disetiap daerah, tentunya kami akan bahas lebih lanjut dengan internal tim kami untuk dapat dikaji mana yang bisa kami aplikasikan di Kota Sukabumi,” lanjutnya.

Baca Juga  Wakapolresta Bandara Soekarno Hatta, AKBP Anton Firmanto Pimpin Langsung Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Jaya 2023

Sementara itu, Kepala Dinas Kominfo Kota Tangerang, Indri Astuti menjelaskan Diskominfo memberikan pemaparan terkait aplikasi Portal e-Gov untuk internal pegawai dan Tangerang Live yang dapat diakses masyarakat.

 

“Kami memberikan pemaparan terkait tahapan-tahapan apa saja dalam percepatan optimalisasi perwujudan SPBE di Kota Sukabumi. Dan mereka tertarik mengenai aplikasi terbaik Kota Tangerang, namun untuk kerjasama selanjutnya kedepannya Diskominfo Kota Sukabumi harus turut hadir dalam kunjungan selanjutnya,” tutur Indri.

Baca Juga  Badan Pusat Statistik Laksanakan Sensus Pertanian (BPS) Di Kabupaten Humbang Hasundutan

Sejauh ini sebanyak 40 Kota/Kabupaten yang sudah melakukan MOU kerjasama. Tentunya Pemerintah Kota Tangerang terbuka bagi Kota/Kabupaten lainnya yang ingin melakukan replikasi aplikasi dari Dinas Kominfo Kota Tangerang. (Red)

Share :

Baca Juga

Banten

Pemerintah Daerah Kota Tangerang Harus Menghentikan Rencana Pengosongan Lahan RW 005 & 008 Kelurahan Selapajang Jaya  – Kecamatan Neglasari – Kota Tangerang

Banten

Satpol PP Kota Tangerang Kembali Tertibkan PKL Pasar Sipon

Banten

HMI Anggap Sistem Proporsional Tertutup Sangat Membatasi Partisipasi Publik dan Titik Nadir Politik Kita

Banten

Pemasangan Tiang Provider Di Duga Tidak Berizin dan Langgar Perda

Banten

12 Remaja Hendak Tawuran Di Tangerang, Celurit Panjang Berhasil Diamankan Polisi

Banten

Cabor E-Sports Kota Tangerang Terima Bonus Dalam Ajang Porprov VI Banten

Banten

Wakapolresta Bandara Soekarno Hatta, AKBP Anton Firmanto Pimpin Langsung Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Jaya 2023

Banten

Cikal Bakal PT Angkasa Pura Solusi, Jejak Langkah Ekspansi Anak Usaha BUMN Milik PT. Angkasa Pura II